PIALA AFF-Setelah main imbang dengan Vietnam, Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor mencolok 7-0. Masih dari Stadion Patriot Candrabaga Bekasi Indonesia U-19 menemui ujian sepadan.
Ujian sesungguhnya itu, Garuda Nusantara harus berjuang mati-matian melawan tim sepadan Thailand U-19 di Stadion Candrabaga Bekasi. Rabu, 7 Juli 2022 yang disiarkan langsung indosiar.
Secara head to head Thailand selalu menjadi batu sandungan buat timnas Indonesia. Harapannya menghadapi Thailand dalam Piala AFF U-19, apalagi dikandang sendiri Garuda Muda ini harus mampu meraih kemenangan guna mengamankan tiket ke babak selanjutnya.
Di laga ini, baik Timnas Indonesia U-19 maupun Thailand dipastikan sama-sama bermain menyerang untuk mengincar tiga poin demi menjaga persaingan di papan atas klasemen dan lolos ke fase knock-out.
Tidak mudah memang bagi tim besutan Shin Tae-yong untuk mengalahkan Thailand, namun dukungan suporter bisa menjadi modal penting bagi Garuda Muda Nusantara mereguk asa menjungkalkan kekuatan Thailand U-19.
Mari dukung perjuangan Garuda Muda melawan pasukan Gajah Putih Thailand. Saksikan keseruan laga tersebut dilayar kesayangan kamu, maupun yang datang langsung ke stadion Patriot Candrabaga Bekasi, kemenangan menjadi harga mati.